I. Berilah tanda silang (x) pada huruf jawaban yang kamu anggap benar!
1. Pada suatu hari anak-anak berbincang-bincang di serambi rumah. Mereka menceritakan kesukaan masing-masing. Rika suka melihat topeng monyet, Rina suka melihat tarian daerah. Rini lebih suka musik kulintang, dan Reno suka melihat film kartun.
Kesimpulan dari paragrap di atas adalah ...
a. Semua hiburan menyenangkan c. mereka menyukai film kartun
b. Kesukaan mereka berbeda-beda d. mereka menyukai topeng monyet
2. “Hai, belalang! Jangan terlalu banyak makan! Pergilah, nanti Pak Tani datang,”tegur semut di akar pohon jambu. “Hm, kecil-kecil menasehati yang besar! Sok tahu!” gumam belalang sambil menghabiskan daun jambu Pak Tani. Dari cerita tersebut, sifat tokoh belalang adalah …
a. Sok tahu c. pemalas
b. Sederhana d. rakus
3. Numismatis adalah hobi mengoleksi …
a. Perangko c. barang antik
b. Mata uang d. bendera kuno
4. Imunisasi adalah prosedur rutin yang menjaga kesehatan anak. Fungsi imunisasi adalah untuk memberikan perlindungan terhadap penyakit-penyakit yang berbahaya. Imunisasi diberikan melalui suntikan. Meskipun sakit, imunisasi sangat penting untuk menjaga kesehatan anak.
Teks tersebut berisi pokok – pokok informasi tentang ...
a. Kesehatan anak c. penyakit berbahaya
b. Suntikan d. imunisasi
5. Reno menghampiri Fahri yang sudah lama menunggunya. Sinonim kata menunggu adalah …
a. mengharap c. menanti
b. menyertai d. merayu
6. Hari Minggu yang lalu saya ikut bersepeda santai keliling kota. Yang menunjukkan keterangan waktu pada kalimat di atas adalah …
a. Hari Minggu yang lalu c. sepeda santai
b. ikut bersepeda d. keliling kota
7. “Sssst…, sarapan istimewa liburan hari pertama sudah siap. Cumi-cumi isi untuk Wina, ayam bakar untuk Sita,”bisik mama. Mata Wina dan Sita langsung terbuka lebar mendengar bisikan mama. Merekapun segera bangkit untuk pergi mandi. Latar waktu dalam penggalan cerita tersebut adalah ...
a. pagi hari c. sore hari
b. siang hari d. malam hari
8. Kalimat anjuran dan permintaan digunakan untuk menyampaikan kritik agar ...
a. kritik lebih jelas c. kritik lebih halus
b. kritik lebih panjang d. kritik lebih kasar
9. Fungsi tanda titik dua dalam teks percakapan adalah untuk menunjukkan ...
a. tempat percakapan c. waktu percakapan
b. watak percakapan d. tokoh yang mengucapkan
10. Tanda garis miring yang menyatakan nomor adalah pada kalimat ...
a. Temukan ide / gagasan pokok dari bacaan itu!
b. Tono tinggal di Jalan Kenanga V / 2
c. Harga jeruk di pasar Rp8.000,00 / kilogram
d. Siswa putra / putri mengenakan seragam batik pada hari Jumat
11. Jika lahan kita sempit, kita bisa memelihara tanaman di pot, bisa juga secara ...
a. ladang berpindah c. holtikultural
b. puso d. Hidroponik
12. Kalimat berikut ini yang mengandung kata berantonim adalah ...
a. Jika dia bahagia, aku juga bahagia
b. Hatinya bertambah sedih dan pilu.
c. Rini mencuci piring dan Rina mencuci baju.
d. Syukurilah anugerah sehat sebelum datangnya sakit.
13. Arif mendapat julukan kutu buku dari teman-temannya, karena ia suka ...
a. membaca buku c. membeli buku
b. menulis buku d. memilih buku
14. Penderita sesak nafas itu (menyedot) oksigen dari dalam tabung. Penggunaan
Kata dalam kurung seharusnya ...
a. menelan c. menghirup
b. membau d. mengisap
15. Walaupun asalnya berjauhan jika memang jodoh akan bertemu juga.
Peribahasa untuk kalimat di atas adalah ...
a. Kuman diseberang tampak, gajah dipelupuk mata tidak tampak.
b. Asam di gunung garam di laut bertemu dalam periuk
c. Maksud hati memeluk gunung apa daya tangan tak sampai
d. Sekali merengkuh dayung dua tiga pulau terlampaui.
16. Kalimat penutup pada daftar riwayat hidup berikut yang benar adalah ...
a. Daftar riwayat hidup ini saya buat sudah benar sekali.
b. Daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.
c. Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan ikhlas.
d. Demikian sebenarnya saya buat daftar riwayat hidup ini.
17. Kancil ingin memperdaya Si Monyet karena ia tahu Si Monyet telah
membohongi Si Singa. Dilihat dari pelakunya kalimat tersebut cuplikan dari ...
a. cerita fabel c. cerita tragedi
b. cerita legenda d. cerita jenaka
18. Penggunaan tanda koma ( , ) pada kalimat berikut yang benar adalah ...
a. Astaga kamu datang lagi, ke sini! c. Aduh sakit sekali, perutku!
b. Ah, saya tidak senang makanan itu! d. Wah pensilku, ketinggalan!
19. Kesuburan tanah juga menentukan keberhasilan para petani. Antonim kata
Kata yang bergaris bawah adalah ...
a. kekayaan c. kegagalan
b. kesenangan d. kebahagiaan
20. Firman membaca puisi di depan kelas. Pola jabatan kalimat tersebut adalah ...
a. SPOK c. SPO
b. SPK d. SP
21. a).Biji-biji yang tenggelam dipergunakan sebagai bibit
b) Biji-biji dicuci dan dibersihkan, kemudian dikeringkan.
c) Biji pepaya yang baik berasal dari pohon pilihan.
d) Sebelum ditanam, biji perlu diuji lagi dengan merendam di dalam air.
Susunan kalimat tersebut agar menjadi paragraph yang baik bila diurutkan...
a. a – b – c – d c. c - b – d – a
b. b – c – a - d d. d – a – c – b
22. Para pemirsa di seluruh tanah air, selamat petang. Kami akan mengajak Anda untuk mengikuti berita tentang merebaknya peredaran narkoba pada pekan terakhir. Berita tersebut disampaikan lewat media komunikasi ...
a. radio c. televise
b. Koran d. Handphone
23. Kesehatan merupakan harta yang tak ternilai harganya.
Kata yang bermakna konotasi dalam kalimat tersebut adalah ...
a. Harta tak ternilai c. merupakan
b. kesehatan d. harganya
24. Kalimat berikut yang berisi kritikan adalah ...
a. Masak, menaruh barang-barang milik sendiri tidak bisa.
b. Bagaimana pekerjaanmu, sudah beres?
c. Wah, indahnya lukisan yang kamu buat.
d. Sebaiknya kamu teliti sejak awal agar tidak kerepotan di kemudian hari.
25. Tangan korban kecelakaan itu harus segera diamputasi. Amputasi berarti ...
a. dijahit c. dibedah
b. dioperasi d. dipotong
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon