1. Penulisan judul yang benar adalah . . .
a. Tanaman cara terbaru
b. Bercocok Tanam di Lahan Sempit
c. Bercocok Tanam Dan Beternak
d. Memanfaatkan lahan Sempit
2. Penulisan gelar yang benar terdapat pada . . .
a. Dian Gunawan, S. Pd. c. Khadijah, S.S
b. IR. Desi Puspita; S.H. d. Ratulangi S.E.
3. Penulisan kalimat di bawah ini benar, kecuali …
a. Adik bertanya, "Kapan kita pulang?"
b. Bapak menasihati, "Berhati-hatilah, Nak!"
c. Ibu berkata, “ikutilah nasehat ayahmu!”
d. “Mengapa Dina terlihat murung?” tanya Ali.
4. Penggunaan huruf kapital di bawah ini benar, kecuali …
a. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama petikan langsung.
b. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama dalam ungkapan yang berhubungan dengan nama Tuhan dan kitab suci, termasuk kata ganti untuk Tuhan.
c. Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari, hari raya, dan peristiwa sejarah.
d. Huruf kapital dipakai untuk kata 'bangsa', 'suku', dan 'bahasa' yang mengawali sebuah nama.
5. Penggunaan huruf kapital yang tidak benar untuk dipakai sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari, hari raya, dan peristiwa sejarah adalah …
a. Bandung Lautan Api
b. Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.
c. Saya sampai di Yogyakarta pada Hari Minggu
d. Hari Raya Idul Fitri akan kita peringati pada bulan Oktober.
6. Penggunaan huruf kapital sebagai huruf pertama kata penunjuk hubungan kekerabatan seperti bapak, ibu, saudara, kakak, adik, dan paman yang dipakai sebagai kata ganti atau sapaan yang benar adalah …
a. Kapan Bapak berangkat?
b. Surat saudara sudah saya terima.
c. Mengapa anda terlihat murung?
d. Di mana anda bekerja?
7. Penggunaan huruf kapital sebagai huruf pertama semua kata di dalam nama buku, majalah, surat kabar, dan judul karangan, kecuali kata partikel, seperti: di, ke, dari, yang, dan untuk, yang tidak terletak pada posisi awal yang benar adalah
a. Dari Ave Maria Ke Jalan Lain Menuju Roma
b. Pelajaran Ekonomi Untuk Sekolah Menengah Umum
c. Gemar berbahasa Indonesia
d. Aku Cinta Bahasa dan Sastra Indonsia
8. Penggunaan huruf kapital untuk menyebutkan judul karya ilmiah yang benar adalah …
a. Penelitian Bawang Merah dan Bawang putih
b. Manfaat Pohon Jambu Dan Khasiatnya
c. PENELITIAN KEDELAI dan KECAMBAH
d. Penelitian Media Pembelajaran untuk Siswa Sekolah Dasar
9. Penggunaan huruf kapital sebagai huruf pertama nama geografi yang benar adalah sebagai berikut, kecuali …
a. Indonesia termasuk wilayah Asia Tenggara.
b. Paman bekerja di jazirah Arab selama dua tahun.
c. Selat yang memisahkan antara Jawa dan Sumatra adalah Selat Sunda.
d. Kota Bogor dijuluki sebagai kota hujan.
10. Penggunaan huruf kapital sebagai huruf pertama petikan langsung yang benar adalah ….
a. “Maukah Dina membantu ibunya menanak nasi?” Tanya Dita
b. Dita bertanya, “maukah Dina membantu ibunya menanak nasi?”
c. Dita bertanya, “Maukah Dina membantu ibunya menanak nasi?”
d. Dita bertanya, “maukah Dina membantu Ibunya menanak nasi?”
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon