1.
Ayah membeli 5 buah apel, 4 buah alpukat dan 7 buah jeruk. Harga setiap buah
apel, alpukat dan jeruk masing-masing adalah Rp.5.470,00; Rp.8.275,00 dan
Rp.3.225,00. Berapakah kira-kira uang yang dibelanjakan oleh Ayah untuk membeli
buah-buah tersebut?
a. Rp.16.970,00
b. Rp.83.100,00
c. Rp.85,000,00
d. Rp.90.000,00
Jawaban yang tepat adalah : B. Rp.83.100,00
Penjelasan:
Perhatikan kata tanya terakhirnya. Yang ditanyakan adalah “Berapa kira-kira …”
dengan pertanyaan seperti itu, maka jelas yang dimaksud dan ditanyakan adalah
bagaimana kita menaksir harga-harga barang tersebut dengan menggunakan
Penaksiran Terbaik.
Seperti diketahui bahwa ada 3 (tiga) macam penaksiran yaitu:
- Taksiran terendah
- Taksiran tertinggi, dan
- Taksiran terbaik
Jadi, cara menentukan taksirannya adalah sebagai berikut:
- 1 buah
apel = Rp.5.470,00
dibulatkan menjadi Rp.5.500,00
- 1 buah
alpukat = Rp.8.275,00 dibulatkan menjadi
Rp.8.300,00
- 1 buah
jeruk = Rp.3.225,00 dibulatkan
menjadi Rp.3.200,00
Semua dibulatkan ke ratusan terdekat menggunakan penaksiran terbaik. Gunakan
selalu penaksiran terbaik apabila tidak diminta untuk menggunakan taksiran
tertentu.
Sehingga:
- 5 buah apel x
Rp.5.500,00
= Rp.27.500,00
- 4 buah alpukat x
Rp.8.300,00 =
Rp.33.200,00
- 7 buah jeruk x
Rp.3.200,00
= Rp.22.400,00
Dan jumlah keseluruhannya adalah Rp.83.100,00
2.
Hasil dari 250 + (-75) – (-125) adalah …
a. 50
b. 200
c. 300
d. 450
Jawaban yang tepat adalah : C. 300
Penjelasan:
250 + (-75) – (-125) = 250 – 75 + 125
= 175 + 125
= 300
3. Hasil dari 4,7 – 2,128 + 5 adalah
…
a. 2,572
b. 2,577
c. 7,572
d. 7,628
Jawaban yang tepat adalah: C. 7,572
Penjelasan:
4,7 – 2,128 + 5 = …
4,7
2,128 –
……….
Jika dilihat soal di atas, memang terlihat mudah, namun justru soal seperti
inilah yang selalu dianggap remeh bisa menjadi batu sandungan dalam mengerjakan
ujian. Nah untuk mempermudah kita mengerjakan maka kita lihat, berapa angka
yang paling banyak di belakang koma. Dan dari soal di atas tentu saja adalah
angka 2,128, dimana terdapat 3 (tiga) angka di belakang koma. Jika demikian,
maka 4,7 harus juga digenapkan tiga angka di belakang koma agar mudah
dikurangkan.
4,700
2,128 –
2,572
lalu 2,572 + 5 dan 5 diberi koma lalu tambah angka nol bantuan 3
angka di belakang koma jadinya:
2,572
5,000 +
7,572
4. Hasil dari [-9 x (-6)] + [-9 x
(-8)] adalah …
a. 126
b. -126
c. 504
d. -504
Jawaban yang tepat adalah: A. 2,572
Penjelasan:
[-9 x (-6)] + [-9 x (-8)] = 54 + [-9 x (-8)]
= 54 + 72
= 126
Ingat bahwa langkah pengerjaan hitung campuran harus dimulai dari operasi yang
ada di dalam kurung terlebih dahulu, operasi apapun itu!. Setelah itu operasi
hitung perkalian ataupun pembagian, jika terdapat kedua-duanya, kerjakan mulai
dari depan. Lalu yang terakhir adalah penjumlahan atau perkalian.
Karena di atas menggunakan bilangan bulat, maka kita juga harus memperhatikan
perkalian antar bilangan bulat. Lihat aturan berikut ini:
Jika + dikali + maka hasilnya pasti +; Contoh: 5 + 4 = 9
Jika - dikali - maka hasilnya juga + ; Contoh: (-5) x (-4) = 20
Jika + dikali - maka hasilnya -; Contoh: 5 x (-4) = -20
Begitupun Jika - dikali + maka hasilnya pasti -; Contoh (-5) x 4 = -20
5. Hasil dari
2/6 + 3/4 - 2/8 adalah …
a. 5/12
b. 5/6
c. 6/12
d. 1 1/3
Jawaban yang terpat adalah : B. 5/6
Dalam operasi hitung campuran, kita
mengenal penjumlahan (+), pengurangan (-), perkalian (x) dan pembagian (:).
Selain itu, juga kita mengenal tanda kurung yang bisa dalam bentuk (), [],
ataupun {}. Dan dalam aturan pengerjaan hitung campuran, yang harus didahulukan
adalah yang berada di dalam kurung. Setelah itu perkalian atau pembagian,
dimulai dari depan atau dari kiri. Selanjutnya mengerjakan penjumlahan atau
pengurangan, juga dimulai dari depan atau dari kiri.
Permasalahan yang ditanyakan pada soal di atas adalah
mengenai penjumlahan dan pengurangan. Untuk mengerjakan operasi hitung
penjumlahan maupun pengurangan, maka yang harus kita lakukan adalah:
Perhatikan masing-masing pecahan apakah dari pecahan itu ada yang bisa
disederhanakan terlebih dahulu.
2/6+ 3/4- 2/8
Ternyata pecahan 2/6 dan 2/8 dapat disederhanakan seperti berikut:
(2∶2)/(6∶2)= 1/3 serta (2∶2)/(8∶2) = 1/4
Sehingga menjadi 1/3 + 3/4 - 1/4
Selanjutnya, kita lihat lihat penyebutnya, sudah sama atau belum. Kalau belum
harus disamakan terlebih dahulu dengan cara mencari KPK dari semua penyebutnya.
1/3+ 3/4- 1/4 KPK dari 3 dan 4 adalah 12, sehingga menjadi:
= (1x 4)/(3 x 4) + (3 x 3)/(4 x 3) - (1 x 3)/(4 x 3 )
= 4/12 + 9/12 - 3/12
Setelah sama penyebutnya, maka kita tinggal menjumlahkan atau mengurangkan
pembilangnya sesuai dengan operasi hitungnya.
= 13/12 - 3/12
= 10/12 Jika sudah sampai pada tahap ini, lihat apakah hasilnya bisa menjadi
bilangan bulat, pecahan campuran (hanya bila pembilang lebih nesar daripada
penyebut) ataupun bentuk pecahan paling sederhana.
10/12 = (10∶2)/(12∶2) = 5/6
Jadi, hasil akhirnya adalah 5/6
6. Ibu mempunyai persediaan gula sebanyak 3 1/2. Dari gula tersebut, ibu
mengambil 1 3/4 kg untuk membuat kue. Untuk menambah persediaan gula, ibu
membeli lagi sebanyak 2 1/5 kg. Berapa kilogram persediaan gula ibu sekarang?
a. 2 9/10
b. 2 19/20
c. 3 9/10
d. 3 19/20
Jawaban yang tepat adalah : C. 3 19/20
Penjelasan
Soal cerita ini adalah soal yang berkaitan dengan operasi hitung campuran
pecahan. Jadi, cara pengerjaannya sama dengan soal nomor 5. Hanya saja, perlu
diperhatikan kata kunci dalam setiap soal cerita. Misalnya membeli, menambahkan,
menabung, meminta, diberi, dan sejenisnya berarti merupakan operasi hitung
penjumlahan. Sedangkan kata-kata seperti memberikan kepada, dimakan, dipakai,
disetor, tumpah dan sejenisnya merupakan operasi hitung pengurangan. Dan
sebagai tambahan, kata seperti tiap … berisi …, merupakan operasi hitung
perkalian.
Well, selanjutnya kita membuat operasi hitung dari soal di atas.
3 1/2 - 1 3/4 + 2 1/5 = …
3 1/2 - 1 3/4 Operasi ini dikurang, dilihat di
kata kunci mengambil, jika gulanya diambil maka otomatis jumlah persediaan gula
berkurang.
+ 2 1/5 Operasi ini ditambah, dilihat dari kata kunci membeli lagi, jika
membeli lagi maka tentu saja gulanya bertambah.
Langkah pengerjaan:
Pisahkan dahulu bilangan bulan dan pecahan
= (3 -1 + 2) + ( 1/2 - 3/4 + 1/5) >>> Jika dipisah
antara bilangan bulat dan pecahan, maka keduanya selalu ditambah, biarpun itu
operasi penjumlahan atau pengurangan.
Setelah itu, samakan penyebutnya dengan mencari KPK dari penyebutnya, bilangan
bulat langsung dikerjakan.
= 4 + ((1 x 10)/(2 x 10) - (3 x 5)/(4 x 5) + (1 x 4)/(5 x 4))
= 4 + (10/20 - 15/20 + 4/20)
Nah, disini kita tidak bisa mengurangkan 10 dengan 15 pada 10/20 - 15/20,
untuk itu kita meminjam dari bilangan bulat 4. Ingat bahwa setiap 1 nilai di
bulangan bulat sama dengan nilai penyebut dari yang meminjam.
= (4-1) karena dipinjam + ( (10+20)/20 - 15/20 + 4/20)
= 3 + ( 30/20 - 15/20 + 4/20)
= 3 + (15/20 + 4/20)
= 3 + 19/20
= 319/20
A. SOAL
- Tentukanlah 2 pecahan senilai dari 2/5!
- Dengan menggunakan FPB, tentukanlah pecahan yang paling
sederhana dari 54/126!
- Pecahan desimal dari 2/5 dan 2 2/8 adalah …
- 1/4 x 3 tahun = ………………………………….. bulan.
- 2/5 dari berat beras pak Danu adalah 20 ton. Berapa 4/8
dari berat beras pak Danu?
- 4 2/5 + 5/6 + 6 2/8 = ………..
- Hasil dari 15,2 + 0,126 adalah ……….
- Hasil pengurangan 3 3/5 - 12/15 adalah ………..
- Hasil dari 15,2 - 0,126 adalah …………..
- 2 2/6 x 5/6 x 3 3/4 = ………..
- 12,8 : 1/25 + 6 1/4 – 132,9 = ……..
- Perbandingan banyak uang Tina dan Jery adalah 5 : 8.
Jika jumlah uang mereka adalah Rp.104.000,00. Berapa jumlah uang mereka
masing-masing?
- Jarak kota A dan B adalah 5 cm pada peta. Digambar
dengan skala 1 : 1.200.000. Berapa jarak sebenarnya?
- 60 0R = …….. 0C = …………..0F
B. Kunci Jawaban & Penjelasannya
1). 2/5 = 4/10 = 6/15 = 8/20 = 10/25 = 12/30 dst.
2). Faktor dari:
54
= 2 x 33
126
= 2 x 32 x 7
FPB = 2 x 32
= 2 x 9
= 18
Jadi, pecahan paling sederhana dari 54/126 adalah (54∶18)/(126∶18) = 3/7
3). a. 2/5 = (2 x 2)/(5 x 2) = 4/10 =
0,4
b. 2 2/8 disederhanakan menjadi 2 (2:2)/(8:2)= 2 1/4
2 1/4 = 9/4 = (9 x 25)/(4 x 25) = 225/100 =
2,25
4). 1/4 x 3 tahun = 1/4 x (3 x 12 bulan)
= 1/4 x 36 9 bulan
= 1 x 9 bulan
= 9 bulan
5). Berat beras pak Danu adalah:
= 5/2 X 20 ton
= 100/2 ton
= 50 Ton
Jadi, 4/8 dari berat beras pak Danu adalah:
= 4/8 X 50 ton
= 200/8 ton
= 25 Ton
6). 4 2/5 + 5/6 + 6 2/8 = 4 2/5 + 5/6 +
6 1/4
(Disederhanakan dahulu yang bisa
disederhanakan, yaitu 2/8 menjadi 1/4)
= (4 + 6) +( 2/5 + 5/6 + 1/4)
(Dikelompokkan menurut jenis
bilangannya, bulat dan pecahan biasa)
= 10 +( 24/60 + 50/60 + 15/60)
(Disamakan penyebutnya)
= 10 + 89/60
(Karena pembilang lebih besar
daripada penyebut, maka harus disederhanakan dahulu)
= 10 + 1 29/60
(bentuk pecahan campurannya)
= 11 29/60 (Hasil
akhirnya)
7).15,2 + 0,126 = …
15,200
0, 126+
15,326
8).3 3/5 - 12/15 = 3 3/5 - 4/5
(disederhanakan dahulu, 12/15 = (12∶3)/(15∶3) = 4/5 )
= 18/5 - 4/5
(karena penyebutnya sudah sama, maka langsung dikurangkan)
= 14/5
(Karena pembilang lebih nesar dari penyebut, maka harus diubah ke pecahan
campuran)
=
2 4/5
9). 15,2 - 0,126 = …
15,200
0, 126 -
15,074
10). 2 2/6 x 5/6 x 3 3/4 = 2 1/3 x
5/6 x 3 3/4
(disederhanakan dahulu yang bisa disederhanakan)
= 7/3 x 5/6 x 15/4
(diubah ke bentuk pecahan biasa)
= 35/18 x 15/4
= 35/6 x 5/4
= 175/24
(diubah ke pecahan campuran)
=7 7/24
11). 12,8 : 1/25 + 6 1/4 – 132,9 = 12,8 : 0,04 +
6 1/4 – 132,9
= 320 + 6 1/4 – 132,9
= 320 + 6,25 – 132,9
= 326,25 – 132,9
= 193,35
12).
Tina : Jery
5 : 8 = 13
? : ? = Rp.
104.000,00
Uang Tina = 5/13 x Rp. 104.000,00
= 5 x Rp.8.000,00
= Rp.
40.000,00
Uang Jery = 8/13 x Rp. 104.000,00
= 8 x Rp.8.000,00
= Rp.
64.000,00
13).
Dik. JP = 5 cm
SK= 1: 1.200.000
Dit. JS= … km?
Jawab:
JS = JP x
SK
= 5 cm x 1.200.000
= 6.000.000 cm
= 6.000.000/100.000 km
= 60 km
14). 60 oR = …….. oC = …………..0F
60 0R = …….. oC
= 5/4 x 60 oC
= 5 x 15 oC
= 75 oC
60 oR = …….. oF
= 9/4 x 60 + 32 oF
= 9 x 15 + 32 oF
= 135 + 32oF
= 167 oF
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon