Cara Download Google Chrome


Mozilla Firefox dan Google Chrome merupakan browser yang paling banyak digunakan pengguna internet, selain Safari, Internet Explorer. Saat kita membeli komputer, biasanya peramban atau browser default adalah Internet Explorer bawaan microsoft atau yang paling familiar  adalah Firefox. 
Beberapa hari terakhir sudah banyak para operator dapodik yang sudah mulai mengerjakan. Jika dilihat dari berbagai komentar di grup facebook Info Pendataan Dikdas banyak operator yang menyarankan agar browser yang digunakan saat pengerjaan dapodik adalah Google Chrome.

Padahal di dalam manual aplikasinya bisa memakai Chrome atau Mozilla Firefox sebagai browser default. (Artinya setiap kita membuka sebuah link di komputer maka yang terbuka otomatis adalah browser tersebut).

Ada beberapa masalah jika kita menggunakan Firefox terlebih jika Firefoxnya tidak di update. Nah pada artikel kali ini akan kita ketahui bagaimana cara download browser Google Chrome, mengupdate browser Chrome jika sudah ada di komputer, cara mendefaultkan Chrome sebagai browser di Komputer dan cara update firefox. 

1. Cara download Google Chrome

Di sini saya menyarankan agar Anda mendownloadnya langsung di website Google yang bisa dibuka di http://www.google.com/intl/id/chrome/. Bisa saja kita mendownload di web lain, artinya kita akan mendownload file installernya. Installer Ini bisa kita gunakan di beberapa komputer (untuk keperluan instalasi di beberapa komputer) Ukurannya lumayan besar. Perbedaannya jika kita mendownload di Google, perlu 2 kali proses dan komputer harus dalam keadaan online.
Silakan masuk ke http://www.google.com/intl/id/chrome/ lalu klik Unduh Chrome
akan muncul tampilan berikut, klik/centang setel Google Chrome sebagai browser default saya kalau mau centang dibawahnya juga. Klik Setuju dan Pasang.
Proses download sedang berjalan. Jika sudah buka folder tempat kita mendownloadnya tadi. biasanya di C: Simpan file exe yang sudah kita download tadi. ukurannya sekitar 766 kb.

Proses ke 2 Cara Instal Google Chrome
Setelah kita selesai mendownload jangan putuskan koneksi internet Klik 2 kali file Installer chrome tadi 2 kali. Proses instalasi sedang berjalan sembari aplikasi browser mendownload data Chrome. Tunggu hingga selesai. Jika sudah selesai maka secara otomatis browser Chrome akan muncul.

2. Cara mengatur default Browser.

Seperti disebutkan di atas, banyak operator dapodik yang mengatakan bahwa Aplikasi dapodik 2013 akan berjalan optimal jika browser defaultnya adalah Google Chrome. Opsi kedua ini adalah jika teman-teman operator sudah ada aplikasi Chrome di komputer namun defaultnya masih Firefox atau internet explorer. (Ingat opsi ini jika operator belum menggunakan chrome sebagai default browser, jika sudah melakukan langkah pertama atau instalasi dari awal maka tidak perlu dilakukan)

Caranya buka Browser Chrome, Lihat ke kanan atas layar komputerseperti pada gambar, klik yang tanda Kunci Pas, hehe lalu ada pilihan menu, Klik Pilihan/Options

Pada tab dasar-dasar klik "Jadikan Chrome sebagai peramban defaultku"
bagaimana cara download browser Google Chrome, mengupdate browser Chrome jika sudah ada di komputer, cara mendefaultkan Chrome sebagai browser di Komputer dan cara update firefox.

3. Cara update Mozilla Firefox.

Firefox yang diupdate, berfungsi untuk melindungi komputer jika sebuah situs atau web mengandung virus atau malware, hampri setiap bulan firefox selau diupdate oleh pengembangnya. Begitu pula jika menggunakan dapodik dan Firefox sebagai default browser, tampilan aplikasi akan lebih sempurna.

Cara update browsernya. Buka browser Firefox Lihat kiri bagian atas browser > Klik Bantuan/Help maka muncul tampilan berikut. Jika firefox sudah up to date, maka muncul tulisan Firefox sudah dalam versi baru. Namun jika belum ada tulisan versi berapa yang sekarang di gunakan, dan firefox secara otomatis akan mengupdate, tunggu beberapa saat untuk downlload update firefox. Mungkin memerlukan waktu beberapa menit jika koneksi internet kita agak lemot, hehe.



Oke sudah cukup kayanya yaa. Tunggu tutorial dapodik berikutnya.
Previous
Next Post »
Thanks for your comment